Kampus  

Puluhan Mahasiswa dari Berbagai Organisasi Gelar Aksi Galang Dana untuk korban Tanah Longsor di Bangkelekila

Sejumlah organisasi saat aksi galang dana

POINSEMBILAN.COM,TORAJA UTARA~~~Bencana Alam tanah longsor yang menimpa beberapa rumah milik warga di lembang To’yasa Akung kecamatan Bangkelekila mengakibatkan warga terpaksa mengungsi.

Mengetahui akan musibah tersebut Puluhan Mahasiswa dan pelajar dari berbagai organisasi dan Cipayung yang tergabung dalam satu aliansi turun ke jalan menggalang donasi guna membantu meringankan beban yang dialami oleh warga di bangkelekila, Selasa (07/02/2023).

Sementara itu Yoben Sampe dari dari organisasi Ikatan Mahasiswa Bangkelekila (IMBA) selaku Jendral Lapangan mengatakan bahwa aksi hari ini adalah murni aksi kemanusiaan yang dilakukan oleh pemuda dan mahasiswa toraja sebagai bentuk kepedulian sosial bagi warga yang mengalami musibah tanah longsor.

Baca juga  Kecelakaan di Pangkep Segeri, Lima Warga Makale Utara Tewas, Satu Selamat

“Terkait dengan aksi hari ini adalah aksi kemanusian yang luar biasa yang digelar oleh pemuda dan mahasiswa toraja yang memiliki sikap kepedulian yang tinggi dan mampu bekerja sama dengan baik untuk brusaha meringankan beban dari pada masyarakat yang terdampak musibah tanah longsor di kecamatan Bangkelekila”Katanya.

Yoben juga berharap kerjasama yang baik dan sinergitas antar Organisasi tetap terjalin dengan baik ke depan guna terwujudnya Tri dharma perguruan tinggi dan semoga kehadiran organisasi di Toraja Utara dapat memberi manfaat dan bisa dirasakan langsung oleh masyarakat terlebih khusus yang mengalami musibah bencana alam.

Baca juga  IAIN Bone Gelar FGD Evaluasi Program dan Pelaksanaan Anggaran di Makassar

“Semoga kerjasama yang baik seperti ini tetap terjalin kedepannya dan semoga aksi sosial yang digelar hari ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang sedang mengalami musibah bencana alam,”Harapnya.

“Terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam aksi sosial hari ini, kepada pihak keamanan dalam hal ini kepolisiam yang telah memberikan kami izin,”Imbuhnya.

Baca juga  Dinsos Majene Selalu Sigap Bergerak Bantu Korban Pasca Bencana

“Mewakili seluruh organisasi yang melaksanakan penggalangan Donasi pada hari ini memohon maaf kepada masyarakat Toraja, pengguna jalan yang melintas pada hari ini apabila kehadiran kami mengganggu aktivitas bapak ibu,”Cetusnya.

“Tak lupa juga kami menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat toraja yang telah memberikan sumbangannya semoga apa yang Bapak Ibu berikan bisa bermanfaat bagi saudara kita yang sedang mengalami musibah bencana alam, besok Rabu (08/02/2023) sumbangan yang terkumpul akan kami salurkan,”Tutupnya.

Medy