Daerah  

Mubes Kerukunan Keluarga Labora, Pastikan Mitra dengan Pemkab Muna

MUNA-SULTRA, Musyawarah Besar ( Mubes) Kerukunan Keluarga Labora (KKL) kabupaten Muna sukses digelar dengan mengedepankan komitmen kekeluargaan dalam memilih nahkoda baru KKL yang dilaksanakan di hotel Ness Inn Raha, Minggu 7 Agustus 2022.

“Mubes ini menjadi momentum kebersamaan untuk terus memperkuat internal organisasi dan memastikan seluruh peserta KKL berperan aktif dalam melanjutkan tujuan kerukunan ini, “ungkap tokoh senior KKL Drs Zainal Prio M. PdI saat membuka agenda Mubes.

Baca juga  Kembali, PMI Sulbar Salurkan Bantuan ke Desa Kabiraan Ulumanda
Baca juga  Curhat Warga Mattiro Bulu ke Polisi: Kami Terganggu Bising Truk Pengangkut Batu Gajah

Tantangan organisasi di era modern, lanjut Zainal, memerlukan niatan dan ikhtiar bersama dengan ketulusan sebagai perekat sosial politik, sehingga kemitraan dengan pemerintah daerah kabupaten Muna dan semua pihak tetap terjalin. “Dengan SDM yang cukup memadai dan tersebar di berbagai instansi, memungkinkan KKL mewarnai ide- ide progresif di semua pranata sosial dalam proses pembangunan di kabupaten Muna,” tandas tokoh humanis bidang pendidikan tersebut.