Daerah  

Gubernur Sulbar Minta Penyaluran Bantuan UKM dan IKM Dimaksimalkan

Pemprov Sulbar dan DPRD Sulbar menggelar rapat bersama. (Foto : Kominfo Sulbar)

POINSEMBILAN.COM, MAMUJU – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Barat (Sulbar) dan DPRD Sulbar menggelar rapat bersama guna memantapkan penyaluran bantuan penanganan COVID-19 bagi Usaha Kecil Menengah (UKM), Industri Kecil Menegah (IKM) dan program padat karya.

Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar mengatakan, bantuan UKM dan IKM dan program padat karya telah berjalan, dan mesti lebih dimaksimalkan sebagaimana mestinya untuk kesejahteraan masyarakat.

Baca juga  Warga Sulbar di Perantauan Diimbau Tidak Mudik

Ia menegaskan, pemerintah Sulbar mesti diskusi bersama dengan pemerintah kabupaten, sehingga sehingga terbangun sinergitas dan kekompakan dalam penyaluran bantuan ini.

“Pemprov Sulbar dan Pemkab harus dapat bekerja secara bersama-sama membantu masyarakat sehingga program ini dapat berjalan sebagaimana mestinya, dan tentunya tepat sasaran,” ujarnya, Selasa (30/6/2020).

Baca juga  Hampir 1,5 Tahun Ditutup, Akhirnya Pasar Objek Wisata To'kumila Dibuka Kembali

Ia menyampaikan untuk penyaluran tahap pertama, bantuan akan mencapai sebesar 30 persen dan fokus untuk program UKM, IKM dan padat karya.

Ali Baal juga menyebutkan, bahwa Pemprov Sulbar telah mendapat dana dari pemerintah pusat dan diperuntukkan bagi dinas yang sangat terkait langsung dengan penanganan COVID-19 seperti Dinkes, RSUD , Dinsos , BPBD.

“Anggaran itu untuk mendukung pemerintah daerah di seluruh Indonesia agar berfokus pada penanganan COVID-19 dan pemulihanannya,” ujarnya.

Baca juga  Bupati Pinrang Irwan Hamid Hadiri Mukerda VIII Wahdah Islamiyah Pinrang

Ia menyampaikan program Pemprov Sulbar untuk penanganan COVID-19, terkait pemberian bantuan kesehatan, ekonomi, sosial serta pemberdayaan masyarakat, sesegera mungkin dapat terpenuhi.

“Pemprov Sulbar bersama para anggota DPRD Sulbar akan bersama-sama mengawal sehingga program tersebut dapat tersalurkan sesuai sasaran,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *