

POINSEMBILAN.COM-GOWA, Dua sepeda motor bertabrakan di Kampung Tanetea, Desa Bontosunggu, Kecamatan Bajeng, Kabupaten Gowa, Jumat (27/8). Satu orang tewas terbakar dalam peristiwa itu, seorang lainnya luka ringan.
Korban meninggal bernama Muh Rusdi Dg Gassing. Sedangkan korban yang mengalami luka ringan bernama Usman.
Kepala Kepolisian Sektor Bajeng Inspektur Satu Sunardi mengatakan, kecelakaan terjadi pada pukul 05.55 Wita. Saat itu Rusdi baru keluar dari Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) setelah membeli pertalite dengan jeriken ukuran 5 liter.
“Usai isi BBM, korban keluar dari SPBU dan langsung ditabrak pengendara motor atas nama Usman Dg Lette. Akibat tabrakan tersebut menyebabkan percikan api, sehingga membakar korban,” ujarnya melalui pesan WhatsApp.
Akibat kejadian tersebut, Rusdi meninggal dunia kondisi mengenaskan. Dia hangus terbakar bersama motornya.
Polisi mengevakuasi jasad Rusdi ke RSUD Syech Yusuf, Gowa. Usman yang luka ringan juga dibawa ke sana.
Kronologi senada disampaikan saksi yang merupakan pengawas SPBU Tanetea, Megawati. Diamengaku sebelum kecelakaan terjadi korban sempat mengisi BBM jenis pertalite sebanyak 5 liter dengan menggunakan jeriken.
Usai mengisi BBM, Rusdi langsung ditabrak oleh Usman yang mengendarai motor dengan kecepatan tinggi.
“Mungkin Usman tidak bisa mengendalikan motornya sehingga menabrak Pak Rusdi. Saat tabrakan itu, muncul percikan api dan langsung membakar motor serta Pak Rusdi,” ucapnya. (merdeka.com)