MAJENE– Wakil ketua DPRD Majene M. Idwar, SE. menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) di kelurahan Galung, Kecamatan Banggae Timur Kabupaten Majene. Jumat 17 Februari 2023
Dalam kegiatan tersebut, hadir pula Camat Banggae, Lurah Galung, perwakilan Bappeda, tokoh Masyarakat Galung, tokoh Pemuda dan segenap Masyarakat.
“Kami ucapkan terima kasih kepada Wakil ketua DPRD Majene M. Idwar yang telah menyempatkan hadir dalam kegiatan Musrenbang Tingkat kelurahan yang kami laksanakan pada hari ini.” Ucap Lurah Galung Arman.
Lebih lanjut ia mengatakan bahwa sesuai mekanisme yang ada wajib melaksanakan musrenbang, baik itu tingkat kelurahan maupun Kecamatan, Kabupaten kemudian dibahas Anggota DPRD dan OPD Terkait.
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Majene M. Idwar dalam kesempatan itu mengatakan, hadir di Musrenbang sebagai sebuah kewajiban. “Saya sebagai Wakil Rakyat memang sudah menjadi kewajiban untuk turun langsung di Masyarakat menyerap Aspirasi,” Ucap Muh. Idwar.
Lebih lanjut ia menuturkan bahwa kedepan ini, semoga Musrenbang lebih berkualitas lagi. “Supaya kami dapat maksimal lagi dalam mengawal Aspirasi Masyarakat,”Pungkasnya. (adv)