Pemilu  

Pilkada Polman, Berikut Sejumlah Tokoh yang Berpotensi Diusung Partai

Ir. Haeruddin.

POINSEMBILAN.COM-POLMAN – Politik bersifat dinamis. Siapa pun memiliki kans untuk diusung sebagai calon Bupati dan wakil Bupati 2024 mendatang.

Ada sejumlah tokoh yang diprediksi berpotensi bakal diusung kekuatan politik partai pemenang pemilu legislatif Polman, seperti Partai Golkar, Partai Gerindra, pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Polewali Mandar (Pilkada) 2024.

Mantan anggota DPRD kabupaten Polewali Mandar Periode 2004-2009, Haeruddin menyebutkan beberapa tokoh itu adalah Andi Nursami Masdar Adik Kandung dari Bupati Polman dua periode dan Ketua DPD II Partai Golkar H. Samsul.

Baca juga  Nasdem Makassar Qurban 14 Ekor Sapi

“Dan tidak ketinggalan Dari kubu birokrasi, ada beberapa nama yang bermunculan yaitu Andi Bebas Manggazali, (Sekdakab), Hikman Katohidar, (Sakdakab Gorontalo) Ujar Haeruddin, Senin (8/3/2021).

Tetapi, kata Haeruddin yang juga merupakan aktivitas 98 tersebut menilai dari simulasi komposisi itu sangat dimungkinkan ada poros baru yang muncul. “Nasdem, PKB, dan PDIP kemungkinan akan memunculkan calon lain,”kata Haeruddin.

Baca juga  KPU Diminta Larang Calon Kepala Daerah Bawa Massa Saat Daftar Pilkada

Tokoh-tokoh non pemerintah yang potensial maju dalam Pilkada Polman 2024, lanjut Khaeruddin, tentu ada beberapa nama. “Seperti Qhudria Sahabuddin, Laila Djamaludin, Tokoh Muda NU Mas’ud Saleh, dan tak kalah hebat mantan asisten I Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar,(staf ahli bidang hukum, Politik dan pemerintahan), Dr. Sarja.,SH.,M.H, juga memiliki peluang untuk menakhodai Polman kedepannya,” ujar Ir. Haeruddin.

Baca juga  Jelang Kampanye, KPU Majene Batasi Akun Medsos Paslon Hingga 20

Lanjut Khaeruddin, mungkin masih ada yang belum kelihatan, semua masih tebar pesona, masing-masing untuk menaikkan popularitas dan elektabilitas terlebih pada dua tokoh tersebut Mas’ud Saleh dan Sang Master Hukum Dr. Sarja yang sampai saat ini belum memasang atribut. “Dua tokoh ini memiliki peluang besar untuk bertarung di Pilkada Polewali Mandar 2024,” pungkasnya. (Ft)