POINSEMBILAN. COM, Toraja Utara—betempat di Lembang Benteng Mamullu Kec. Kapalapitu Kab. Torut, telah berlangsung kerja bakti pembersihan yang di kerjakan oleh Personel Koramil 1414-03/Rindingallo bersama masyarakat binaan.
Senin, (09/09/2024)
Hadir dalam kegiatan tersebut, Danramil 1414-03/Rindingallo Lettu Cba Paulus Pompeng, Babinsa Koramil 1414-03/Rindingallo, Kepala Dusun Mamullu, Mahasiswa UKI Toraja dan Masyarakat setempat.
Danramil menyampaikan adapun sasaran kerja bakti yang dilaksanakan yaitu pembersihan selokan di jalan Desa Lembang Benteng Mamullu, yang tersumbat oleh tanah.
Selokan yang tertimbun oleh tanah bisa menimbulkan tersumbatnya air yang mengalir, genangan air bahkan banjir.
Himbauan kepada warga masyarakat kami sampaikan agar tetap menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarang karena bisa mencemari lingkungan sendiri, ungkap Danramil
Medy