Patut Ditiru, Sat Intelkam Polres Pasangkayu Bantu Ponpes Ashabul Kahfi 8 Karung Beras dan Telur 25 Rak

POINSEMBILAN.COM-PASANGKAYU – Personil sat Intelkam Polres Pasangkayu melaksanakan Bakti Sosial (Baksos) di Pondok Pesantren ASHABUL KAHFI Jalan Bukit Husada No.2 Desa Ako Kecamatan Pasangkayu Kabupaten Pasangkayu. Selasa Pagi (16/2/2021).

Kegiatan Baksos di Pondok Pesantren ASHABUL KAHFI dilaksanakan di tengah Pandemi Covid-19 untuk membantu Santri yang tinggal di pondok, agar tidak memikirkan kebutuhannya namun fokus saja belajar AlQuran dan tidak kemana-mana demi untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Baca juga  Sensus 2020, Batalyon B Terima Kunjungan BPS Parepare

Kanit Sosbud Sat Intelkam Polres Pasangkayu Aipda Tuppu saat ditemui di lokasi mengatakan, kedatangannya ke Pesantren Ashabul Kahfi untuk menyerahkan beras 25 Kg sebanyak 8 karung dan Telur sebanyak 100 Rak, yang diterima oleh Pimpinan Pondok Pesantren Ashabul Kahfi Pasangkayu Ustad Zainuddin.

Baca juga  Lagu Indonesia Raya Terdengar di Seberang Mapolres, Ini Reaksi Kapolres Tana Toraja

“Kami juga berpesan agar Santri yang berada di dalam Pondok tidak kemana-kemana dan fokus belajar di dalam pondok agar tidak berinteraksi dengan masyarakat umum apabila tidak menggunakan masker untuk menghindari penyebaran Covid-19,” tuturnya.

Baca juga  Ratusan Personil Batalyon B Pelopor Parepare Dites Urine Dadakan. Seperti Apa Hasilnya

Sementara itu, pimpinan Pondok pesantren Ashabul Kahfi, Ustad Zainuddin, mengucapkan terima kasih atas kepedulian Polres Pasangkayu dan jajaran kepada Ponpes Ashabul Kahfi dan memimpin doa untuk Polres Pasangkayu agar selalu dalam lindungan Allah Subhanahu Wata’ala saat melaksanakan tugas. (Satriawan)