

POINSEMBILAN.COM-MAJENE, Aksi pencurian kabel indihome terjadi di jalan poros Majene Mamuju, tepatnya di depan kantor dinas Kelautan Kabupaten Mahene hingga kantor Badan Penanggulangan bencana. Pencurian diduga dilakukan, Jumat (19/6/2020) dini hari.
Salah seorang teknisi Indihome, Sahlan mengatakan, Kabel indihome diduga dicuri oleh maling karena dianggap berisi tembaga yang bisa dijual. “Mungkin dikira tembaga,” ujarnya.
Sahlan menambahkan, menurut warga setempat, ada yang mendengar suara ribut-ribut seperti pencurian sekira pukul 04.00 dini hari. “Pencurian dilakukan disaat suasana lagi sunyi, ada warga mendengar sekira sebelum subuh, mungkin disitulah pencuriannya,” tambahnya.
Bukan cuma kali ini ada kejadian pencurian, beberapa waktu lalu, di daerah Tinambung, ada orang yang diduga sengaja memutus kabel jaringan indihome sehingga terjadi gangguan jaringan.
Saat ini, kata Sahlan, kabel yang hilang di jalan poros Mejene itu sementara diperbaiki oleh teknisi. (Satriawan)