

POINSEMBILAN.COM, Sebanyak 11 tim dipastikan lolos babak 16 besar Liga Champions 2021-2022.
Dari jumlah itu, Lima diantaranya lolos sebagai juara babak penyisahn grup Liga Champion.
Dua runner up grup. Sementara empat lainnya akan ditentukan di matchday 6.
Sesuai aturan UEFA, tim yang lolos sebagai juara grup nantinya akan masuk pot satu.
Kemudian runner up masuk dalam daftar pot 2.
Milan Lolos 16 Besar Liga Champions 2021-2022 Jika Menang Lawan Liverpool dan Porto Imbangi Atletico
Setelah itu, baru akan dilakukan drawing babak 16 besar.
Sementara tim peringkat tiga akan menjalani playoff untuk penentuan lolos ke babak 16 besar Liga Europa.
Tim yang berasal dari grup dan negara sama tidak akan bertemu di babak 16 besar.
Juara grup akan tampil tandang pada leg pertama dan bermain di kandang pada pertandingan kedua.
Satu-satunya aturan baru yang dikeluarkan UEFA adalah terkait dihapusnya ketentuan mengenai gol tandang dan kandang.
Menurut UEFA, jika hasil imbang setelah leg kedua terjadi, maka akan dilanjutkan ke perpanjangan waktu.
Jika memang masih diperlukan, tim yang melaju ke babak berikutnya ditentukan lewat adu penalti.
Tim yang lolos tidak lagi ditentukan oleh jumlah gol tandang yang dicetak.
Sebanyak apapun gol yang dicetak, jika agregat akhir imbang, maka belum ada tim yang dinyatakan lolos.
Adapun jadwal undian 16 besar Liga Champion akan digelar Senin 13 Desember 2021 mulai pukul 18.00 WIB.
Berikut daftar pembagian pot drawing 16 besar Liga Champions 2021-2022 hingga Senin 29 November 2021:
Pot 1:
Manchester City (Juara Grup A)
Liverpool (Grup B)
Ajax Amsterdam (Grup C)
Bayern Munchen (Grup E)
Manchester United (Grup F)
Pot 2:
PSG (runner up Grup A)
Sporting CP (grup B)
Daftar Tim Lolos 16 Besar Liga Champion 2021-2022
- Ajax
- Bayern
- Liverpool
- Manchester City
- Manchester United
- Chelsea
- Inter
- Juventus
- Paris Saint-Germain (PSG)
- Real Madrid
- Sporting CP
Masih Berpeluang Lolos 16 Besar
- AC Milan
- Atalanta
- Atlético
- Barcelona
- Benfica
- Lille
- Porto
- Salzburg
- Sevilla
- Villarreal
- Wolfsburg (tribunnews)