Daerah  

Tiga Nelayan Meninggal di Kelurahan Baurung Terima Santunan dengan Nilai Total Rp 126 Juta

nelayan baurung
Bupati Majene didampingi Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Kabupaten Majene, Dody Risdianto saat menyerahkan santunan kepada nelayan yang meninggal

MAJENE, Bupati Majene, Andi Achmad Syukri Tammalele, menyerahkan santunan dari BPJAMSOSTEK kepada ahli waris tenaga kerja meninggal dunia di Lingkungan Tamo dan Tamo Dhua, Kelurahan Baurung, Kecamatan Banggae Timur, Senin, 6 Februari 2022

Proses penyerahan santunan oleh Bupati Majene didampingi Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Kabupaten Majene, Dody Risdianto, dalam momentum pelaksanaan tahunan pesta Nelayan yang dilaksanakan di Lingkungan Tamo.

Baca juga  Dua Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Pemkab Majene Dilantik

Bupati Majene Andi Achmad Syukri Tammalele, memberikan apresiasi positif terhadap BPJS Ketenagakerjaan yang telah memberikan santunan kepada ahli waris dengan nilai masing-masing sebesar Rp42 juta bagi setiap ahli waris.

“Santunan ini sangat bermanfaat guna meringankan beban ekonomi keluarga nelayan dan pedagang yang meninggal dunia.Kita sama-sama tahu bahwa berapapun nilainya tidak dapat menggatikan sosok yang telah meninggal dunia, tapi dengan hadirnya BPJS Ketenagakerjaan diharapkan dapat membantu kondisi ekonomi ahli waris yang ditinggalkan” tutur Andi Achmad Syukri Tammalele.

Baca juga  Orang Asing di Majene Dalam Pengawasan

Ditempat yang sama, Dody Risdianto selaku Kepala Kantor Cabang BPJAMSOSTEK Majene menyampaikan bahwa pemberian santunan ini merupakan komitmen BPJAMSOSTEK dalam memberikan jaminan sosial Ketenagakerjaan khususnya bagi para pekerja informal seperti pedagang dan nelayan di kabupaten majene ini

Baca juga  Patut Dicontoh, GEPBUL Bantu Korban Kebakaran di Dusun Mallenreng

“Ini merupakan bentuk perhatian dari BPJS Ketenagakerjaan dalam memberikan perlindungan, terutama untuk pekerja rentan untuk bisa diberikan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan. Kami berharap, uang santunan yang diterima ahli waris bisa bermanfaat bagi keberlangsungan hidup keluarganya” Ujar Dody Risdianto. (hum)