

POINSEMBILAN.COM-PAREPARE, Kasbrigif 11 Badik Sakti Kota Parepare Letkol Adi Sabaruddin, S.Sos memimpin upacara pembukaan pelatihan peningkatan kemampuan Seacrh And Rescue (SAR) di Mako Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Sulawesi Selatan jalan Chalik Kelurahan Sumpang minangae Kecamatan Bacukiki Barat Kota Parepare, Rabu (10/03/2021).
Dalam upacara kali ini, turut hadir Kapolres Parepare AKBP Welly Abdilla, SH.,SIK, Danyon B Pelopor Kompol Sapari,S Sos, Wadanyon B Pelopor AKP Rudi Mandaka SH, Pasiops Yon B Pelopor AKP M.Amin SE, Danki 1 Yon B Pelopor AKP Burhanuddin, Danki 2 Yon B Pelopor AKP Yermia William, SE, Kapolsek Bacukiki AKP Paulus Kasno, Danton Komunikasi Letda Chb Andig.
Pada kesempatan kali ini, Kasbrig 11 Badik Sakti Kota Parepare Letkol Adi Sabaruddin, S.Sos mengatakan, seiring perkembangan situasi sering terjadi Bencana Alam melatar belakangi tuntutan masyarakat dengan peran TNI, POLRI dan BPBD sebagai pengembang fungsi Search And Rescue (SAR), sebagai pelindung dan pelayan masyarakat dalam menanggulangi musibah Bencana Alam.
“Salah Satu langkah yang diambil Polri khususnya Brimob dengan melaksanakan latihan kemampuan SAR bersama Instansi terkait guna meningkatkan sinergitas dan kekompakan yang sangat mendukung dalam pelaksanaan Operasi SAR dilapangan untuk memberikan pertolongan segera kepada masyarakat yang terkena musibah Bencana Alam,” ucap Adi Sabaruddin.
Diwawancarai terpisah, Komandan Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Sulawesi Selatan Kompol Sapari mengatakan, dalam kegiatan latihan ini, diharapkan keseriusan anggota agar benar benar melakukan tindakan SAR yang benar, karena kegiatan ini sifatnya membatu masyarakat yang terkenan bencana.
“Peserta Pelatihan diharapkan bisa mengikuti semua materi yang sudah disiapkan untuk dilatihkan sehingga apabila di lapangan nanti tidak mengalami kendala atau kesulitan,namun kita berharap Kota Parepare dan sekitarnya selalu aman tidak terjadi bencana alam,”tutup Sapari. (Firdauz)